Thursday, June 11, 2015

Wisata Hutan Mangrove Jakarta


Setiap hari Jakarta selalu dipadati kendaraan yang hilir mudik, gedung-gedung bertingkat banyak dibangun di Jakarta. Jika kita melihat kota Jakarta rasanya tidak mungkin menemukan tempat yang dipenuhi dengan pepohonan dan suasana yang asri dan alami. 
Untuk anda yang ingin berwisata ke tempat yang asri dan alami penuh dengan pepohonan tidak perlu jauh-jauh ke luar kota. Di Jakarta Utara tepatnya di Pantai Indah Kapuk anda dapat menemukannya, tempat itu bernama hutan mangrove PIK. 

Lokasi taman wisata ini berada di dalam komplek atau paling ujung perumahan Pantai Indah Kapuk, selain berfungsi untuk menjaga Jakarta dari dampak kerusakan lingkungan tempat ini juga bisa menjadi alternatif untuk anda menikmati kesegaran alam di Jakarta.
Sebelum menjadi taman wisata, tempat ini dulunya adalah tambak bandeng liar. Selain menjadi tempat wisata, tempat ini juga menjadi tempat konservasi tanaman mangrove dengan luas lahan 99,82 hektare dengan 40% lahannya adalah hutan mangrove.

Disini sangat cocok untuk mengisi liburan bersama keluarga selain menikmati indahnya hutan mangruve kamu juga bisa nyobain naik kano atau perahu. Cukup dengan ngeluarin duit Rp 50,000 untuk sewa perahu atau kano, kamu bisa naik perahu atau kano yang kamu mau selama 40 menit. 

Nggak cuma itu, kalo kamu ingin menginap yaudah kemah aja disitu. Karena disitu disewain juga tenda perkemahan. Cuma disitu udah disediain juga tenda-tenda yang terbuat dari kayu. Viewnya juga bagus karena langsung menghadap ke hutan mangrove.

Taman Wisata Alam ini luas banget. ada jalan setapak super panjang yang terbuat dari batang kayu.tp hati-hati kalo berjalan disini, secara batang kayunya nggak begitu rapi penataannya. Di jalanan setapak yang ditutupi dengan pohon yang rimbun.Disini nh cocok banget kalau mau foto-foto bersama keluarga,teman atau pasangan anda Tp kalo jomblo ya selfi sendirian juga gak kalah kece hahaha :D 


"ohh iya jangan lupa bawa air dari rumah kalo mau hemat wkwkwkw dan kalo disini jangan buang sampah sembarangan ya guys !!!"

Ya begitu lah kunjungan saya ke Taman Wisata Alam mangruve. Ternyata tempat ini udah lumayan eksis di kalangan wedding photographer. Taman Wisata Alam ini udah sering dijadikan lokasi pemotretan pre-wedding. Saat saya kesini juga banyak pasangan yang melakukan prewedd disini. Makanya pas di pintu masuknya, ada warning gitu. Untuk yang mau foto pre-wedding dikenakan 1 juta Rupiah untuk sewa lokasi. Pas di pintu masuk juga petugasnya nanyain saya, apakah saya bawa kamera atau nggak. Karena yang bawa kamera dengan tujuan foto pre-wedding harus bayar 1 juta itu.
Gimana  serukan?? selain kita menikimati indahnya ekosistem bakau kita bisa banyak belajar tentang flora dan fauna penghuni hutan bakau. dari pada ngabisin weekand cuma dimall atau nongkrong dicafe ahh bosenn Terlalu mainstream hahaha...... selamat mencoba :D

Sekilas info :
Bawa Kamera Bayar Denda 1 Juta?
Memang  benar, disini ada larangan membawa Pocket Camera atau SLR. denda gak tanggung-tanggung  guys.. sampe 1 juta rupiah. Jadi, cuma boleh pake kamera hp aja. 
Harga Tiket Masuknya Berapa?
Turis Lokal Rp 25.000/orang
Turis Asing Rp 125.000/orang
Sepeda Motor Rp 5.000/kendaraan
Mobil Rp 10.000/kendaraan
Bus Rp 50.000/kendaraan
Biaya Sewa Perahu Berapa Ya?
Speed Boat (Perahu Mesin) Rp 250.000/6 orang/perahu atau Rp 350.000/8 orang/perahu
Cano atau Perahu Dayung Rp 100.000/45 menit
Harga Paket Menanam Mangrove?
Rp 150.000/orang
Dengan Papan Nama Rp 500.000/orang
Harga Sewa Penginapan?
Rumah Tenda di tanah Rp 300.000/malam, kamar mandi luar, max 2 orang
Rumah tenda di atas air tanpa AC Rp 450.000/malam, kamar mandi luar, max 2 orang
Rumah Tenda di atas air dengan AC Rp 600.000/malam, kamar mandi luar, max 2 orang
Villa Rp 1.300.000 – Rp 6.000.000/malam
Cara Mencapai Lokasi
Kendaraan Pribadi
Dari arah tol Soekarno-Hatta, keluar tol arah Pantai Indah Kapuk (PIK). Dari pintu keluar, ikuti jalan sampai perempatan Grand Cengkareng, belok kanan sampai bertemu perempatan lagi, belok kanan. Ekowisata Mangrove berlokasi kira-kira 20 meter di sebelah kanan jalan.
Kendaraan Umum
Menggunakan Busway Koridor 9 sampai shelter terakhir di Pluit. Dari shelter Pluit, anda dapat menggunakan ojeg atau bajaj ke Kawasan Ekowisata Mangrove Tol Sedyatmo di Pantai Indah Kapuk. Opsi kedua adalah menggunakan Busway Koridor 9 sampai shelter Grogol naik angkot merah B-01 sampai perempatan Muara Karang. Kemudian anda lanjutkan dengan menggunakan angkot merah U-11 sampai Kawasan Ekowisata Mangrove Tol Sedyatmo.

No comments:

Post a Comment